Cara Mengecek BPOM Kosmetik, Yakin Asli atau Jangan-jangan Palsu?

cara mengecek bpom kosmetik

Sekarang ini, banyak banget produk skincare dan kosmetik yang dipalsuin secara tidak bertanggung jawab. Makanya, sebelum pakai produk, Bruver harus pastiin dulu keaslian produk dan keamanannya dengan mengetahui cara mengecek BPOM kosmetik asli atau palsu.

Bukan rahasia umum kalau industri kosmetik dan skincare lagi rame banget. Banyak brand baru yang muncul, dari brand besar sampe rumahan, lokal sampai internasional. 

Bahkan, influencer sampai selebritis juga ikut bikin brand-brand skincare dan kosmetik. Ditambah lagi teknologi dan internet yang makin canggih dan bikin jualan online makin mudah.

Dikutip dari permitindo.com, bahkan Indonesia merupakan pasar kosmetik dan kecantikan terbesar ke-11 secara global. Ini tandanya, masyarakat Indonesia sangat peduli dengan penampilan dan kesehatan kulitnya.

Sebenarnya, ini kabar baik buat kita. Pilihan produk skincare dan kosmetik jadi makin banyak, harganya juga beragam. Kita jadi lebih mudah nemuin produk yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kita.

Tapi, ada juga sisi negatifnya. Persaingan yang ketat bikin beberapa brand rela melakukan apa aja demi keuntungan, termasuk menekan biaya produksi.

Masalahnya, kita sebagai pengguna skincare gak selalu tahu apa yang ada di balik produk. Kita gak tahu bahan-bahannya apa, dan gimana proses pembuatannya.

Tips Beli Produk Kosmetik dan Skincare

Makanya, sebelum pakai produk kita harus pinter-pinter pilih. Perhatikan beberapa faktor di bawah ini supaya Bruver beli produk yang aman:

  • Pastikan Bruver beli produk di distributor resmi yang punya izin usaha yang sah dan punya nomor izin edar.
  • Periksa kemasan, karena biasanya produk palsu punya kualitas kemasan yang buruk.
  • Kode produksi, kode batch, maupun barcode bakal bantu Bruver mengetahui kapan dan di mana produk tersebut diproduksi.
  • Periksa tekstur, warna, dan aroma. Tekstur dan warna produk skincare palsu biasanya nggak bagus, nggak konsisten, bahkan bisa berubah setelah disimpan terlalu lama.

Selain itu, ada cara yang mungkin lebih akurat untuk memastikan keamanan produk, yaitu dengan cara mengecek BPOM produk kosmetik dan skincare yang Bruver pakai. Bagaimana cara mengeceknya?

Cara Mengecek BPOM Kosmetik Asli atau Palsu

cara mengecek bpom kosmetik asli atau palsu

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) adalah lembaga pemerintah yang bertugas melakukan pengawasan terhadap peredaran makanan, obat, suplemen kesehatan, kosmetik, dan produk lainnya. 

Nomor BPOM adalah kode unik yang dikasih Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) kepada produk yang telah terdaftar dan aman untuk digunakan. Jadi, kalau Bruver nemuin nomor BPOM di produk skincare, berarti produk tersebut sudah diuji dan diawasi oleh BPOM.

Produk skincare dan kosmetik asli pasti selalu mencantumkan nomor BPOM di kemasannya. Biasanya, nomor BPOM ini terletak di bagian belakang atau bawah kemasan.

Untuk mengecek keaslian produk kosmetik, Bruver bisa melihat izin BPOM. Ada beberapa cara mengecek BPOM kosmetik, antara lain:

1. Melalui Aplikasi BPOM

Cara yang pertama adalah lewat aplikasi BPOM yang bisa Anda download di Play Store maupun App Store. Anda bisa mencari produk dengan memasukkan nama atau nomor registrasi produk.

Selain melalui kolom search, Anda juga bisa melakukan scan barcode, kemudian rincian produk akan otomatis muncul. Gampang banget kan?

2. Melalui Website Resmi BPOM

Kalau males install aplikasi, ada juga cara cek BPOM kosmetik lewat website. Untuk mengecek nomor BPOM produk kosmetik di website BPOM, cukup kunjungi https://cekbpom.pom.go.id/. Terus, Bruver bisa mencari berdasarkan nomor registrasi, nama produk, merk, nama pendaftar, dan lainnya.

3. Melalui SMS

Selain melalui website dan aplikasi, bisa juga mengecek BPOM kosmetik lewat SMS ke nomor 08113882500 dengan format:

BPOM [spasi] Nomor Registrasi

Tunggu sebentar, Bruver akan menerima balasan SMS yang berisi informasi produk, termasuk nama produk, merek, nomor registrasi, nama pendaftar, dan tanggal kadaluarsa.

4. Melalui Call Center

Cara mengecek BPOM dari kosmetik selanjutnya adalah melalui call center BPOM di nomor 1-500-533. Kalau Bruver udah terhubung dengan petugas BPOM, tinggal sebutkan nomor registrasi produk yang mau dicek. Petugas BPOM akan ngasih informasi produk, termasuk nama produk, merek, nomor registrasi, nama pendaftar, dan tanggal kadaluarsa.

Kalau Bruver udah melakukan salah satu cara mengecek BPOM kosmetik di atas dan informasi produk muncul, tandanya produk kosmetik atau  skincare yang Bruver pakai asli dan aman digunakan.

Risiko Menggunakan Produk Kosmetik atau Skincare Non BPOM

Risiko Menggunakan Produk Kosmetik atau Skincare Non BPOM

Emang seberapa penting sih, cek BPOM skincare dan kosmetik?

Nomor BPOM memastikan bahwa produk skincare dan kosmetik tersebut aman untuk digunakan dan nggak mengandung bahan-bahan berbahaya. Selain itu, produk juga telah diuji dan memenuhi standar kualitas yang udah ditetapkan, sehingga melindungi konsumen dari produk skincare yang nggak aman.

Mengecek nomor BPOM produk kosmetik dan skincare juga penting untuk menghindari risiko-risiko di bawah ini:

  1. Mengandung Bahan Berbahaya

Ketika produk tidak terdaftar BPOM, nggak ada jaminan produk itu nggak mengandung bahan-bahan berbahaya kayak  merkuri, hidrokuinon, tretinoin, resorsinol, diethylene glycol (DEG), Timbal (Pb), serta bahan pewarna merah K3 dan merah K10, sebagaimana dikutip dari modul pembelajaran Cerdas Memilih dan Menggunakan Kosmetika yang Aman yang dirilis BPOM.

  1. Kualitas Tidak Terjamin

Produk non BPOM tidak melalui proses pengujian yang ketat. Kualitasnya tidak terjamin, apakah overclaim, tidak efektif, ataupun gampang rusak dan terkontaminasi bakteri.

  1. Membahayakan Kesehatan

Penggunaan produk non BPOM dalam jangka panjang dapat meningkatkan risiko penyakit serius seperti kanker, kerusakan organ, dan gangguan saraf. 

Plt Kepala Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) di Bandar Lampung, Zamroni, juga mengungkapkan risiko kerusakan permanen pada susunan saraf otak, ginjal hingga gangguan perkembangan janin pada wanita.

  1. Merusak Kulit

Pakai skincare dan kosmetik non BPOM berpotensi merusak kulit. Bahan berbahaya yang mungkin terkandung bisa menyebabkan alergi, iritasi, jerawat, hiperpigmentasi, mengelupas sampai masalah kulit yang lebih serius kayak dermatitis, eksim, rosacea, dan bahkan kanker kulit.

  1. Menyebabkan Masalah Jangka Panjang

Penggunaan produk non BPOM, baik skincare maupun kosmetik, bisa menimbulkan berbagai masalah jangka panjang yang membahayakan kesehatan. Misalnya, bisa merusak kulit secara permanen, mengalami gangguan kesehatan sistemik, hingga gangguan psikologis.

Disamping risiko di atas, Bruver juga bisa mengalami kerugian secara finansial. Soalnya, biaya pengobatan untuk mengatasi masalah kesehatan karena produk non BPOM bisa sangat mahal.

Skincare Bruv For Men Sudah BPOM dan Halal MUI

Buat Bruver yang lagi cari skincare yang pasti aman, terjamin, serta sudah BPOM dan Halal MUI, Bruv For Men jawabannya.

Produk Bruv For Men telah terdaftar BPOM di bawah nama Bruv Face & Body Hygiene Soap dengan nomor registrasi NA18230501005. Untuk Bruver yang Muslim, Bruv juga telah memiliki sertifikat Halal MUI. Jadi, kehalalan produk ini telah dijamin oleh Majelis Ulama Indonesia.

Bruv For Men diformulasikan khusus untuk kulit pria dengan bahan-bahan alami dan aman. Sabun ini bebas dari bahan kimia berbahaya seperti paraben, sulfat, dan pewangi sintetis.

Activated charcoal bisa membersihkan dan menyerap minyak berlebih pada kulit, argan oil merupakan emolien dan oklusif yang bagus untuk melembapkan dan menutrisi kulit. Terakhir, peppermint oil punya antibakteri dan antiinflamasi, sekaligus ngasih aroma yang nyegerin.

Rutin bersihin wajah pakai Bruv For Men dan dapetin kulit sehat impianmu. Yuk, cobain sabun muka Bruv For Men sekarang juga! 

Catat bagaimana cara mengecek BPOM kosmetik dan mulailah untuk teliti lagi dalam memilih produk-produk kosmetik maupun skincare, ya!

Share This Post

Discover More

Ricco Bruv

GLOW UP FOR ALL

40% Off

BRUV FOR MEN WITH TRIPLE ACTIVE SKIN REPAIR UNTUK GLOW UP 3X LEBIH CEPAT!