Kulit mulus bercahaya atau glass skin pada wajah, kini jadi tren kecantikan global, berkat pengaruh idol K-Pop dan bintang drama Korea yang tampil dengan wajah flawless seperti kaca.
Penasaran apa itu perawatan glass skin ala Korea dan bagaimana cara mendapatkan kulit seperti kaca? Yuk, simak tipsnya dalam artikel ini!
Apa yang Dimaksud Glass Skin Pada Wajah?
Seperti namanya, glass skin adalah tampilan kulit yang sangat halus, dengan warna yang merata, glowing, lembap dan tanpa cela, seperti potongan kaca yang sangat halus.
Dr. Jennifer Holman, MD, FAAD, mendefinisikan glass skin sebagai kulit yang memiliki kilau atau pantulan cahaya yang lebih baik.
Glass skin merupakan tren kecantikan asal Korea Selatan, yang mulai booming pada tahun 2010. Di negara asalnya, tren ini disebut 유리 피부, atau dibaca sebagai yuri pibu.
Tren ini bukan sembarang tren, melainkan sudah mengakar dalam budaya kecantikan Korea sejak dulu.
Ketika Korea Selatan masih berupa kerajaan, kulit yang bersih tanpa cela dipandang sebagai lambang kemurnian dan kebangsawanan, sesuai dengan nilai-nilai etika dan moral yang mendominasi budaya Korea.
Wanita mulai menggunakan bahan-bahan alami seperti bubuk beras, minyak alami, ginseng, dan kelopak bunga untuk merawat kulit. Bahkan, sampai saat ini bahan-bahan alami tersebut masih menjadi bahan utama produk skincare.
Kemudian, budaya ini berevolusi menjadi tren glass skin yang berfokus pada kelembapan dan kesehatan kulit, sehingga kulit terlihat glowing dan sebening kaca.
Treatment glass skin untuk apa?
Erica Choi, ahli kecantikan berlisensi asal Korea Selatan, menyebut bahwa tren perawatan ini fokus pada hidrasi, cahaya (radiance), dan kesehatan kulit secara keseluruhan.
Selain itu, glass skin treatment juga membantu menjaga elastisitas kulit, mencegah tanda-tanda penuaan, serta memperbaiki masalah kulit seperti kusam, kering, atau tekstur kulit yang tidak merata.
Tips Agar Wajah Glass Skin
Elemen penting dari glass skin adalah hidrasi, atau kelembapan. Ketika kulit lembap, sel-sel kulit akan terisi dan tampilan garis halus akan berkurang.
Bagaimana cara melakukan perawatan wajah glass skin? Ikuti tips-tips di bawah ini:
- Lakukan Double Cleansing
Glass skin pada wajah bisa dicapai ketika kulitmu bersih, makanya, penting untuk melakukan teknik double cleansing. Metode ini merupakan pembersihan dalam dua langkah.
Pertama, Bruver perlu menggunakan pembersih berbasis minyak, misalnya oil cleanser, cleansing balm, atau minyak alami seperti minyak zaitun. Fungsinya adalah untuk membersihkan makeup, kelebihan minyak, dan membersihkan kotoran lainnya.
Kemudian, gunakan pembersih berbasis air untuk menghilangkan kotoran yang tersisa dan juga minyak. Cari water-based cleanser dengan kandungan pelembap humektan, misalnya glycerin, hyaluronic acid, atau ceramide.
- Rutin Eksfoliasi
Eksfoliasi merupakan proses yang dilakukan untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit. Bruver bisa pilih antara eksfoliasi fisik/mekanik (physical exfoliation) dan eksfoliasi kimiawi (chemical exfoliation).
Fungsi dari eksfoliasi adalah supaya kulit lebih halus, meratakan warna kulit, dan mencegah pori-pori tersumbat, supaya tercipta glass skin pada wajah.
Tapi ingat, jangan terlalu sering melakukan eksfoliasi, supaya kulit nggak gampang iritasi dan makin kering. Cukup lakukan dua sampai tiga kali seminggu, sesuai anjuran ahli.
- Gunakan Toner
Setelah melakukan eksfoliasi, toner bisa membantu menyeimbangkan pH kulit yang mungkin terganggu selama proses sebelumnya.
Selain itu, toner juga berfungsi untuk membersihkan kotoran yang masih tersisa, sekaligus memberikan hidrasi tambahan untuk kulit.
- Tambahkan Essence
Meskipun masih jarang yang menambahkan essence sebagai salah satu produk dalam skincare routine mereka, tapi essence bisa meningkatkan hidrasi lebih mendalam, sekaligus mempersiapkan kulit agar bisa menyerap produk skincare selanjutnya.
Essence sangat bagus untuk membantu mencapai glass skin idamanmu. Dengan tekstur ringan dan bahan aktifnya, essence bisa menenangkan sekaligus memberikan nutrisi ke kulit.
- Gunakan Serum
Serum merupakan produk yang kaya akan bahan aktif dan bekerja dengan cara menargetkan masalah kulit yang spesifik dan merawatnya secara intensif.
Biasanya, serum punya tekstur yang ringan dan cepat menyerap, sehingga nggak terasa berat atau berminyak. Ada berbagai jenis serum yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit Bruver.
Misalnya, niacinamide untuk mengurangi hiperpigmentasi, vitamin C untuk mencerahkan kulit, dan retinoid untuk melawan tanda penuaan.
- Pakai Eye Cream
Jangan disepelekan, kulit di sekitar mata cenderung lebih tipis dan rentan mengalami tanda-tanda penuaan, misalnya keriput dan lingkaran hitam.
Penggunaan eye cream secara teratur bisa membantu melembapkan dan menjaga elastisitas kulit. Cukup gunakan eye cream seujung jari, dan aplikasikan secara lembut dengan cara di tap-tap perlahan.
- Jaga Kelembapan Kulit
Menjaga kelembapan kulit adalah step paling penting dalam mencapai glass skin pada kulit. Kulit yang lembap biasanya akan lebih kenyal, lembut, dan glowing.
Pelembap juga bisa membantu memperkuat skin barrier, melawan polusi, dan melindungi kerusakan akibat radikal bebas.
Oleskan pelembap ke seluruh wajah hingga leher secara lembut dengan cara dipijat perlahan. Ini akan membuat pelembap menyerap lebih baik.
- Face Oil
Bruver punya kulit kering, tapi tetep mau punya glass skin? Jangan khawatir! Face oil bisa memberikan kelembapan ekstra.
Face oil biasanya berasal dari minyak tumbuhan alami yang kaya akan asam lemak dan antioksidan. Fungsinya untuk mengunci kelembapan dan memberikan nutrisi tambahan, sehingga kulit bisa lembap dan glowing.
- Lindungi Kulit dari Paparan Sinar Matahari
Paparan sinar matahari tanpa perlindungan bisa menyebabkan bintik hitam, penuaan dini, dan kerusakan kulit lainnya.
Sunscreen punya peranan penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan mencegah produksi melanin berlebihan.
Pastikan untuk menggunakan sunscreen dengan SPF minimal 30, sebanyak dua ruas jari sesuai anjuran. Jangan lupa re-apply sunscreen setiap dua jam sekali, atau lebih sering jika dibutuhkan.
- Pakai Sheet Mask
Sheet mask adalah salah satu produk yang populer untuk mencapai glass skin pada wajah. Gunakan sheet mask secara teratur, minimal 1-2 kali seminggu untuk hasil optimal.
Sheet mask yang kaya akan bahan pelembap dan nutrisi seperti hyaluronic acid atau vitamin C dapat memberikan hidrasi instan dan meningkatkan elastisitas kulit.
- Hidrasi dari Dalam
Ketika tubuh terhidrasi dengan baik, kulit menjadi lebih kenyal, lembut, dan glowing secara alami. Minum minimal 8 gelas air sehari bisa membantu mendukung kulit glass skin.
- Konsumsi Makanan Bergizi
Pakai skincare aja nggak cukup! Bruver perlu menutrisi kulit dari dalam untuk mendapatkan glass skin pada wajah. Konsumsi makanan yang kaya akan antioksidan, seperti buah-buahan, sayuran hijau, kacang-kacangan, dan biji-bijian.
Selain itu, makanan yang kaya vitamin C, vitamin E, dan omega-3, seperti alpukat, kacang-kacangan, dan ikan, untuk mendukung regenerasi dan hidrasi kulit.
Baca Juga: Perawatan Kulit Wajah Pria dan Wanita Apakah Beda?
Apakah Semua Orang Bisa Memiliki Kulit Kaca?
Para ahli dermatologis menyatakan bahwa meskipun semua orang bisa berusaha untuk mencapai glass skin pada wajah, tapi hasilnya mungkin berbeda karena beberapa faktor, antara lain:
- Tipe Kulit: Orang dengan tipe kulit yang berbeda, mungkin bereaksi berbeda terhadap produk yang dirancang untuk glass skin.
Misalnya, orang yang punya kulit berminyak atau mudah berjerawat bisa lebih sulit memiliki glass skin.
- Genetika: Faktor genetik dapat memengaruhi tekstur dan kesehatan kulit. Beberapa orang secara alami memiliki kulit yang lebih halus dan kuat dibandingkan yang lain.
- Faktor Gaya Hidup: Mencapai glass skin perlu perawatan yang mencakup hidrasi dan nutrisi yang tepat.
Faktor-faktor seperti pola makan, kualitas tidur, tingkat stres, dan paparan lingkungan memainkan peran penting dalam kesehatan kulit.
Untuk memudahkan tercapainya glass skin pada wajah, jangan lupa menggunakan produk berkualitas yang sesuai dengan jenis kulitmu.
Gunakan Bruv face wash, yang dirancang dengan formula Triple Active Skin Repair, sabun ini menggabungkan kekuatan activated charcoal, argan oil, dan peppermint oil.
Jadi, bukan cuma membersihkan, Bruv juga bisa membantu menjaga kelembapan, sekaligus menutrisi kulit. Pastinya, produk ini aman digunakan segala jenis kulit, termasuk kulit sensitif.
Bruv akan membantu mendapatkan glass skin impianmu. So, jangan lupa pakai Bruv For Men secara rutin!