Bruver, punya kulit wajah kering bersisik nggak bisa disepelekan! Selain bikin penampilan jadi kurang maksimal, kalau dibiarkan, ini bisa memicu iritasi, infeksi, bahkan penyakit kulit lainnya, lho. Yuk, kita bahas kenapa muka kering dan bersisik sekaligus cara mengatasinya.
Kulit Wajah Kering Bersisik
Kulit wajah kering bersisik adalah tanda bahwa kulit sedang mengalami kekurangan kelembapan. Bruver mungkin pernah merasa tekstur kulit terasa kasar, rasa kaku saat tersenyum atau berbicara, sampai serpihan kulit yang mengelupas bisa membuat wajah terasa tidak nyaman.
Kondisi ini tidak hanya mengganggu secara fisik, tetapi juga dapat memengaruhi rasa percaya diri karena membuat tampilan wajah terlihat kurang sehat.
Bagi sebagian orang, kulit kering bersisik bisa terjadi hanya di area tertentu, seperti sekitar hidung, pipi, atau dahi. Namun, ada juga yang mengalaminya di seluruh wajah, sehingga membuat kulit terasa semakin sensitif.
Jika dibiarkan tanpa perawatan yang tepat, kulit yang kering dapat semakin rentan terhadap iritasi dan garis-garis halus, membuatnya terlihat lebih kusam dan tidak segar.
Penyebab Kulit Wajah Kering dan Mengelupas (Bersisik)
Kalau Bruver punya jenis kulit kering, biasanya akan lebih mudah mengalami kulit wajah kering bersisik. Kenapa?
Karena, orang dengan kulit kering menghasilkan lebih sedikit sebum daripada jenis kulit lainnya, seperti kulit normal atau berminyak. Akibatnya, kulit jadi kekurangan kelembapan dan punya skin barrier yang lemah.
Tapi, bukan cuma pemilik kulit kering aja yang bisa mengalami kulit wajah kering bersisik. Soalnya, ada beberapa faktor penyebab lainnya, seperti di bawah ini:
- Penggunaan Skincare Berbahan Keras
Produk perawatan kulit yang punya kandungan keras seperti sodium lauryl sulfate (SLS), ammonium lauryl sulfate, alkohol, pewangi, dan kandungan astringent lainnya bisa memicu kulit wajah kering bersisik, lho.
Bahan-bahan tersebut bisa menyerap minyak alami kulit, merusak skin barrier, bahkan memicu iritasi, Bruver. Jadi, hati-hati ya.
- Faktor Lingkungan
Bruver pasti sudah sering dengar kalau polusi udara punya pengaruh buruk terhadap kesehatan tubuh kan? Ternyata, ini juga bisa bikin kulit wajah kering bersisik.
Kulit merupakan organ terluar tubuh yang berinteraksi secara langsung dengan lingkungan, termasuk polusi udara. Polusi udara yang terdiri dari asap kendaraan, debu, asap rokok, dan lainnya, bisa menyebabkan iritasi, kulit kering, dan mengelupas.
- Faktor Cuaca
Cuaca di lingkungan sekitar juga merupakan penyebab utama kulit wajah kering bersisik. Kalau Bruver tinggal di daerah beriklim yang kering, kelembapan dari kulit akan semakin mudah terserap lingkungan.
Paparan sinar matahari dan angin yang kencang, juga bisa menyebabkan penguapan kelembapan dari kulit. Selain itu, ketika musim dingin, suhu dan tingkat kelembapan ruangan bisa menurun dan bisa menyebabkan kulit kering.
- Dehidrasi
Dehidrasi merupakan kondisi ketika kulit kekurangan asupan cairan, sehingga organ tubuh tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik.
Penyebab dehidrasi bisa berbeda-beda, misalnya kurangnya minum air putih. Ketika terjadi, ini bisa menimbulkan gejala seperti kulit wajah kering bersisik, gatal, bahkan terlihat kusam.
- Kondisi Kulit
Kondisi kulit seperti dermatitis, eksim, psoriasis, dan panu, ternyata juga bisa bikin kulit kering, Bruver. Kondisi kulit ini bisa mengganggu fungsi kelembapan kulit.
- Obat-obatan Tertentu
Bruver, ternyata obat-obatan tertentu juga bisa menyebabkan kulit wajah kering bersisik lho. Berikut ini diantaranya:
- Diuretik
Robin Evans, MD, seorang dokter kulit di Stamford, Connecticut, menyebut bahwa diuretik, atau obat-obatan yang digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi, kondisi jantung, dan masalah hati, bisa mengurangi jumlah cairan yang ada dalam tubuh dan membuat tubuh dehidrasi.
- Obat Jerawat
Accutane dan Retin-A merupakan jenis obat jerawat yang bekerja dengan cara mengurangi produksi minyak di kulit, sehingga menyebabkan kulit kering.
- Antihistamin
Antihistamin merupakan obat yang biasanya digunakan untuk meredakan gejala-gejala alergi. Antihistamin dapat memperlambat produksi minyak kulit, membuatnya lebih kering dalam prosesnya.
Baca Juga: Cara Mengatasi Bibir Kering Pada Pria, Biar Fresh, Nih!
Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering dan Mengelupas secara Alami
Tenang, Bruver. Kulit wajah kering bersisik bukanlah sesuatu yang berbahaya, atau bersifat permanen. Bagaimana cara menghilangkan kulit kering dan bersisik? Berikut ini cara menghilangkan kulit bersisik yang bisa Bruver coba:
- Hindari Penggunaan Air Panas
Air panas ternyata bisa membuat kulit wajah kering bersisik, karena bisa menghilangkan minyak alami dan kelembapan dari kulit, sehingga merusak lapisan skin barrier.
Oleh karena itu, sebaiknya Bruver cuci muka dengan air hangat, atau air dengan suhu ruang.
- Jaga Kelembapan Kulit
Untuk mengatasi kulit wajah kering bersisik kuncinya adalah dengan menjaga kelembapan kulit, Bruver. Pelembap atau moisturizer bisa membantu melembapkan kulit dan memperkuat skin barrier.
Gunakan pelembap yang sesuai dengan jenis kulitmu secara teratur, setelah Bruver membersihkan wajah dan skincare lainnya. Pilih moisturizer dengan kandungan humectant dan bahan penenang untuk meredakan kulit bersisik.
- Cukupi Kebutuhan Cairan
Bruver, taukah kalau hampir 80% bagian tubuh terdiri atas air? Makanya, kalau kadar air dalam tubuh berkurang, akan memengaruhi bagian tubuh, termasuk kulit.
Untuk itu, penting untuk selalu mencukupi kebutuhan cairan, dengan cara mengonsumsi air putih, kurang lebih sebanyak 8 gelas, atau 2 liter per hari.
- Istirahat Cukup
Saat istirahat, tubuh memperbaiki dan meregenerasi sel-sel kulit, sehingga berdampak pada kesehatan kulit. Bukan cuma itu, istirahat yang cukup juga bisa meningkatkan produksi kolagen, yang bisa menahan air dan bikin kulit lebih sehat dan lembap.
- Skincare dengan Kandungan Melembapkan
Bruver bingung, jika kulit wajah kering harus pakai apa? Berikut ini beberapa kandungan skincare yang bisa membantu melembapkan kulit wajah kering bersisik:
- Hyaluronic Acid
Hyaluronic acid telah dikenal akan kemampuannya dalam mengikat air, sehingga bisa membuat kulit tetap lembap dan terhidrasi.
- Glycerin
Glycerin disebut sebagai “the most effective humectant”, sehingga bisa mengunci kelembapan kulit, mencegah penguapan air dari permukaan kulit, serta bisa membuat kulit terhidrasi lebih lama.
- Squalane
Squalane merupakan salah satu kandungan skincare yang cocok untuk kulit wajah kering bersisik, karena kemiripannya dengan sebum. Kandungan ini mudah diserap, bisa menjaga kelembapan, bahkan mencegah dehidrasi.
- Ceramides
Ceramide bekerja seperti lem yang merekatkan sel-sel kulit, menjaga kulit tetap lembap, sehat, dan terlindungi dari iritasi, kekeringan, dan pengelupasan.
- Gunakan Bahan Alami
Kalau Bruver lebih suka menggunakan bahan-bahan alami, Bruver bisa mencoba bahan berikut ini:
- Minyak Zaitun
Minyak zaitun telah dikenal akan kemampuannya dalam membersihkan dan melembapkan secara alami. Bruver bisa langsung mengoleskan sedikit minyak pada wajah, kemudian letakkan kain lap yang hangat dan lembap di atas wajah. Tunggu sampai kain dingin, sebelum sisa minyak dibersihkan.
- Minyak Kelapa
Minyak kelapa punya sifat emolien yang bisa mengisi ruang di antara sel-sel kulit, menghidrasi, dan menghaluskan kulit.
- Minyak Biji Bunga Matahari
Sebuah studi tahun 2013 menemukan bahwa minyak biji bunga matahari bisa meningkatkan hidrasi saat digunakan sebagai pelembap.
- Argan Oil
Kandungan argan oil bisa melembapkan kulit sekaligus meningatkan elastisitasnya dengan cara menembus lapisan kulit dan mengunci kelembapan. Selain itu, argan oil juga bisa membantu meningkatkan produksi kolagen.
- Jojoba Oil
Jojoba oil punya khasiat antiinflamasi yang bisa membantu mengatasi kulit wajah kering bersisik, mengurangi kemerahan, dan juga menjaga kulit tetap tenang dan nyaman. Kandungan vitamin E dan vitamin B kompleksnya juga bisa meredakan kerusakan kulit.
- Lidah Buaya
Gel lidah buaya juga bisa membantu meredakan kulit kering, karena mengandung banyak air, vitamin, mineral, dan zat-zat lain yang bisa melembapkan kulit.
- Oatmeal
Oatmeal, apalagi ketika dihaluskan menjadi bubuk yang sangat halus, mengandung antioksidan dan antiinflamasi, yang bisa membantu menenangkan kulit kering dan bersisik.
Kulit wajah kering bersisik memang mengganggu, tapi bukan berarti nggak bisa diatasi. Dengan perawatan yang tepat, kulit bisa kembali sehat, lembap, dan bebas dari rasa kasar atau ketarik.
Biar makin maksimal, pakai Bruv For Men! Sabun wajah ini punya activated bamboo charcoal buat bersihin wajah sampai ke pori-pori, argan oil yang menjaga kelembapan kulit, dan peppermint oil yang memberi efek segar seharian.
Nggak perlu khawatir lagi soal kulit wajah kering bersisik, cuci muka pakai Bruv For Men, dan rasakan kulit lebih bersih dan nyaman setiap hari!